Seperti apa sih kepala sekolah inspiratif itu?
Kepala Sekolah merupakan seorang tenaga fungsional guru yang diberi tugas untuk memimpin suatu sekolah dimana diselenggarakan proses belajar mengajar atau tempat dimana terjadi interaksi antara guru yang memberi pelajaran dan murid yang menerima pelajaran. Dengan ini Kepala Sekolah bisa dikatakan sebagai pemimpin di satuan pendidikan yang tugasnya menjalankan manajemen satuan pendidikan yang dipimpin. Namun Kepala Sekolah memiliki peran yang sangat mempengaruhi jalannya sistem yang ada dalam sekolah.
Berikut ini Cara Menjadi Kepala Sekolah Inspiratif:
1. Berakhlak Mulia
Berakhlak mulia adalah syarat utama untuk menjadi kepala sekolah inspiratif, karena akhlak merupakan wujud nyata seseorang dalam menjalani hidupnya.
2. Cerdas
Cerdas bukan berarti lulus dengan predikat Cumlaude, tapi kepala sekolah yang cerdas adalah mampu memanage sekolahnya dan masyarakat sekolah secara baik.
3. Memiliki Pandangan Kedepan
Menjadi kepala sekolah Inspiratif harus memiliki pandangan jauh kedepan. Oleh sebab itu kepala sekolah Inspiratif, harus memiliki cara pandang yang luas dan terbuka dalam menghadapi berbagai perkembangan zaman.
4. Memiliki jiwa Kreatif
Menjadi kepala sekolah inspiratif tidak akan terwujud apabila sang kepala sekolah tidak punya kreativitas dalam mengelola sekolahnya. Kepala Sekolah yang kreatif adalah kepala sekolah yang mampu membangun citra atau Brand sekolah di mata masyarakat dikenal dengan kualitas keunggulannya.
Sumber: motivatorkreatif.wordpress.com
Untuk info lainnya mengenai sekolah bisa cek di AdminSekolah.net